Minggu, 21 Oktober 2012

Sistem Bilangan

Pada postingan kali ini saya akan sharing mata kuliah kalkulus 1 tentang sistem bilangan, ya maaf kalau saja nggak lengkap karena saya sendiri juga masih belajar... hehehehe....
Pengertian :

  • Bil. Kompleks =  bilangan yang berbentuk " a + bi \," dimana a dan b adalah bilangan riil, dan i adalah bilangan imajiner tertentu yang mempunyai sifat i 2 = −1.
  • Bil. Real/Riil = bilangan yang bisa dituliskan dalam bentuk desimal, seperti 2,487 atau 3.256.
  • Bil. Imajiner =  bilangan yang mempunyai sifat i 2 = −1
  • Bilangan rasional = bilangan yang dapat dinyatakan sebagai a/b dimana a dan b bilangan bulat dan b tidak sama dengan 0. dimana batasan dari bilangan rasional adalah mulai dari selanga (-∞, ∞).
  • Bilangan irasional = bilangan riil yang tidak bisa dibagi (hasil baginya tidak pernah berhenti).
  • Bilangan bulat = terdiri dari bilangan cacah (+) (0, 1, 2, 3, ...) dan negatifnya (-) (-1, -2, -3, ...; -0 adalah sama dengan 0 sehingga tidak lagi dimasukkan secara terpisah)
  • Bilangan Asli = Ada 2 versi Yang pertama definisi menurut matematikawan tradisional, yaitu himpunan bilangan bulat positif yang bukan nol {1, 2, 3, 4, ...}. Sedangkan yang kedua definisi oleh logikawan dan ilmuwan komputer, adalah himpunan nol dan bilangan bulat positif {0, 1, 2, 3, ...}.
  • bilangan prima adalah bilangan asli yang lebih besar dari 1, yang faktor pembaginya adalah 1 dan bilangan itu sendiri. contoh (2, 3, 5, 7, 11, 13, 17, 19, 23 dan 29).
Jika Dilihat Dalam Diagram Venn :
  • Bilangan Prima Anggota Bilangan Bulat Cacah atau Positif
  • Bilangan Bulat (+) dan (-) Anggota bilangan Rasional
  • Dan Begitu Seterusnya......
Sifat-sifat Bilangan Real :
- Komutatif (pertukaran), hanya untuk penjumlahan dan perkalian 
{(x + y = y + x); (xy = yx)}
- Asosiatif (pengelompokan), hanya untuk penjumlahan dan perkalian
{(x + y )+ z = x +(y + z); (xy)z = x(yz)}
- Distributif, perkalian terhadap penjumlahan
(x + y)z = xz + xy
- Unsur identitas
Terhadap operasi jumlah yaitu x + 0 = x
Terhadap operasi kali yaitu x . 1 = x
- Invers
- Terhadap penjumlahan yaitu –x sehingga x +(-x ) = 0
- Terhadap perkalian yaitu 1/x sehingga x.1/x = 1


 
Design by Andrie | Support by Premium Web Design | Mojokerto